Komunikasi yang lancar antar manusia menjadi prasyarat untuk cepatnya pertukaran informasi dan ilmu yang dapat memajukan peradaban suatu bangsa. Di Zaman Batu, kemajuan peradaban manusia berjalan begitu lambat, mencapai ribuan tahun, sebab belum terbentuknya bahasa untuk berkomunikasi. Setelah ada bahasa yang baku, maka proses kemajuan itu berjalan lebih lancar. Di Era Revolusi Industri, kemajuan peradaban berlangsung jauh lebih singkat dan cepat, sebab adanya mesin cetak, keretaapi dan mobil untuk mentransportasikan informasi. Kemajuan peradaban ummat manusia lebih dipercepat lagi dengan ditemukannya alat komunikasi elektronik, yaitu telegap, telepon, telex dan faksimile.
Di Abad ke-21 ini yang merupakan Era Internet, sudah ada SMS, Interenet Messaging, e-Mail dan Mailing List yang membantu kelancaran komunikasi antar ummat manusia.
Namun pada kenyataannya para Pejabat/Eksekutif itu sering sekali sangat sibuk dengan pekerjaan mereka sehari-hari, sehingga sering sekali sarana komunikasi tersebut diatas menjadi kurang efektif.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membuat terobosan dalam komunikasi dengan masyarakat melalui penerbitan Website http://www.presidensby.info yang sangat informatif, namun lebih bersifat informasi Top-Down, sedikit sekali kesempatan untuk berdialog langsung. Lagipula website ini dikelola oleh Tim Kepresidenan.
Sebuah terobosan baru dilancarkan oleh Bapak MENHANKAM Prof. Juwono Sudarsono dengan menerbitkan Blog Resmi MEHANKAM di Wordpress, yaitu:
http://juwonosudarsono.com/wordpress/index.php
sehingga memungkinkan kita untuk berdialog langsung dengan beliau, mengutarakan keluhan, saran dan pendapat kita untuk pebaikan bangsa, negara dan Pemerintah RI.
Berikut ini adalah sebuah komentar tentang Blog MENHANKAM tersebut sbb:
“So he’s the first Indonesia Minister to have a blog. An extraordinary step forward as far as Indonesia’s VIPs are concerned. Extraordinary for more than one: (1) It symbolizes his willingness to reach out to the people, to talk directly to them, to us, a kind of willingness that’s uncommon among Indonesian establishment; (b) By opening the comment box in his blog, it suggests that he’s not afraid of any criticism, if any, which means he doesn’t have anything to hide, to afraid of. That might explain the meaning of his blog title: “Integrity in its strict sense.” A man of integrity, of principle should not worry anything;”
Menurut hemat kami, penerbitan Blog Resmi Pejabat atau Eksekutif akan menjadi titik awal percepatan kemajuan bangsa dan negara yang kita cintai ini, karena:
1.Masyarakat dapat berdialog langsung dengan Pimpinan, tanpa adanya perantara yang bisa mendistorsi informasi.
2.Akan ada banyak informasi realistis yang dapat disampaikan langsung kepada Pimpinan, baik berupa keluhan, pendapat dan sara-saran yang positif untuk memajukan bangsa, negara atau korporasi, sehingga dapat dicari kesimpulan atau jawaban yang terbaik bagi sesuatu persoalan atau permasalahan secara lebih cepat, efisien dan efektif.
3.Akan tidak ada lagi Laporan-laporan yang ABS, sebab semuanya bisa diverifikasi secara langsung.
Setahu kami ada beberapa Pejabat Negara yang telah memiliki Blog,
yaitu: Pak Gatot HP dari DEPDIKNAS dan Pak Eddy Satriya dari MenkoPerekonomian.
Silahkan masukan ini ditanggapi, didukung dan dilaksanakan demi percepatan kemajuan bangsa dan negara.
Wassalam,